You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Matangkan Penyusunan Kajian Akademis RPTRA
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Kajian Akademis Perda RPTRA Ditargetkan Rampung Pekan Depan

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mematangkan penyusunan naskah akademis peraturan daerah (Perda) tentang ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA). Ditargetkan, naskah yang disusun oleh tim dari Universitas Indonesia ini rampung 19 Agustus mendatang.

Rencananya tim penyusun dari UI akan serahkan hasil kajian akademis ke gubernur pada 19 Agustus

Kepala Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) DKI Jakarta, Dien Emmawati mengatakan, saat ini jumlah RPTRA di Jakarta sudah berdiri di 186 lokasi. Jumlah itu akan bertambah 100 RPTRA dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) dan enam melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). 

17 RPTRA di Jakut Gelar Lomba Sambut HUT RI

"Total akhir tahun ini menjadi 292 RPTRA. Karena banyak, maka diperlukan dasar hukumnya," katanya, Jumat (11/8).

Dijelaskan Dien, naskah akademis ini nantinya akan diajukan sebagai rancangan perda untuk dibahas di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta. Keberadaan perda nantinya akan memperkuat Pergub tentang RPTRA yang sudah dikeluarkan Pemprov DKI.

Secara umum, naskah berisi tentang gambaran peruntukan RPTRA, fungsi, pencatatan, pengelolaan dan aturan. Selain itu, naskah juga mengatur peran masyarakat, program, dan kewenangan aset serta pemeliharaan.

"Isinya sama dengan Pergub hanya lebih kuat kalau jadi Perda. Rencananya tim penyusun dari UI akan serahkan hasil kajian akademis ke gubernur pada 19 Agustus," tutupnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3846 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1630 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye977 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye962 personFakhrizal Fakhri
  5. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye936 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik